HATI HATI PENIPUAN !!!

ada website/weblog yang mengatas namakan saya padahal bukan saya, kontak saya hanya di 0811300481, wa 085755222241, selain kontak tersebut bukanlah saya. terkadang mereka memberikan harga yg super murah, dibandingkan dengan harga normal, setelah transfer maka barang tidak akan pernah sampai...., contah website penipu tersebut adalah www.peternakanbebekdody.blogspot.com. jadi berhati hatilah...!!!

dody faizal

Keunggulan Itik Mojosari sebagai itik petelur

Itik merupakan salah satu komoditas pertanian unggulan di DKI Jakarta. Populasinya

meningkat dari tahun ke tahun dan saat ini mencapai sekitar 56.000 ekor. Pemerintah DKI

Jakarta mencanangkan komoditas itik sebagai komoditas unggulan Wilayah Jakarta Timur

dan Jakarta Utara pada 5 tahun mendatang.

Salah satu masalah dalam pengembangan itik di DKI Jakarta adalah rendahnya

produktivitas karena kurangnya ketersediaan bibit itik yang baik kualitas genetiknya. Itik yang

ada saat ini beragam kualitas maupun asalnya. Untuk itu diperlukan dukungan penyediaan

itik unggul yang memiliki produktivitas tinggi, menghasilkan telur yang rasanya enak dan

digemari konsumen.


JENIS ITIK DI DKI JAKARTA

Itik Indonesia mula-mula berasal dari Jawa, di Inggris itik ini dikenal dengan nama

INDIAN RUNNER (Anas javanica). Itik jenis ini umumnya disebut itik Jawa, karena tersebar

dan berkembang di berbagai daerah di Pulau Jawa.

Berbagai jenis itik lokal dikenal penamaannya berdasarkan wilayah asal dan sifat

morfologis seperti itik Alabio, itik Tegal dan itik Mojosari. Itik yang banyak dibudidayakan di

DKI Jakarta antara lain itik Tegal, itik Mojosari, itik Bali, itik Alabio dan itik Maros, dengan

ciri-ciri sebagai berikut:

1 Kepala kecil leher agak panjang.

2 Paruh agak pipih dan tipis.

3 Badan kuat bentuk bulat panjang, berdiri tegak lurus ke atas seperti botol bir.

4 Warna bervariasi, warna dominan coklat muda dengan warna kaki kuning, hitam atau

kemerahan.

5 Berat betina rata-rata 2 kg dan berat jantan rata-rata 2,5 kg.

6 Produksi telur 200-300 butir/ tahun dengan berat rata-rata 70 gram.


ITIK UNGGUL MOJOSARI

Itik Mojosari merupakan salah satu itik petelur unggul lokal yang berasal dari

Kecamatan Mojosari Kabupaten Mojokerto Jawa Timur. Itik ini berproduksi lebih tinggi dari pada itik Tegal. Itik

Mojosari berpotensi untuk dikembangkan sebagai usaha ternak itik komersial, baik pada

lingkungan tradisional maupun intensif.

Bentuk badan itik Mojosari relatif lebih kecil dibandingkan dengan itik petelur lainnya,

tetapi telurnya cukup besar, enak rasanya dan digemari konsumen.

Ciri-ciri itik Mojosari, antara lain:

1 Warna bulu kemerahan dengan variasi coklat kehitaman, pada itik jantan ada 1-2 bulu

ekor yang melengkung ke atas.

2 Warna paruh dan kaki hitam.

3 Berat badan dewasa rata-rata 1,7 kg.

4 Produksi telur rata-rata 230-250 butir/tahun.

5 Berat telur rata-rata 65 gram.

6 Warna kerabang telur putih kehijauan

7 Masa produksi 11 bulan/tahun.

Itik Mojosari yang bertelur pertama kali pada umur 25 minggu memiliki masa produksi

lebih lama, bisa sampai 3 periode masa produktif.

Setelah umur 7 bulan produksinya mulai stabil dan banyak. Dengan perawatan yang

baik produksi perhari dapat mencapai rata-rata 70-80% dari seluruh populasi.


ADAPTASI ITIK MOJOSARI DI DKI JAKARTA

Itik Mojosari cukup beradaptasi di DKI Jakarta. Hasil pengkajian IP2TP Jakarta di

Wilayah Kelurahan Rorotan Jakarta Utara menunjukkan bahwa itik ini mampu berproduksi

sekitar 203 butir per tahun, lebih tinggi dari itik lokal yang berproduksi sekitar 188 butir per

tahun.

Hasil tersebut diperoleh dengan pemberian pakan sebanyak 150 gram/ekor/hari.

Pakan yang diberikan memiliki kandungan protein 21% dan energi untuk bertelur sebesar

2.970 kilo kalori per kg.

Kualitas telur yang dihasilkan cukup baik dilihat dari ukuran, warna kuning telur, tebal

kerabang dan kekentalan putih telurnya. Berat telurnya rata-rata sekitar 64,5 gram per butir.

Kecocokan itik Mojosari di Wilayah DKI Jakarta, juga dapat dilihat dari tingkat

kematian yang hanya 0,75% dan kekebalan yang lebih tinggi terhadap penyakit dan parasit.


Sumber: IP2TP Jakarta, 2000. Laporan Hasil Kegiatan Gelar Teknologi Penerapan Sistem Usahatani Itik Petelur dl DKI Jakarta

24 Response to "Keunggulan Itik Mojosari sebagai itik petelur"

  1. Anonim says:

    Salam kenal buat Mas Dody, Saya Yogi dari Sidoarjo.
    Melihat profil dan keberhasilan Mas Dody dalam membangun dan dan mengembangkan usaha peternakan bebek petelur, menjadi inspirasi dan motivasi tersendiri untuk turut belajar memulai usaha serupa.
    mohon kiranya diberikan informasi/tips cara beternak bebek petelur meliputi : pemilihan bibit yang baik, pemilihan pakan, perawatan kandang dll.
    Senang kiranya jika saya diberikan kesempatan dan peluang untuk dapat bekerjasama dalam bidang ini dengan Mas Dody.
    kami tunggu segera informasi dan konfirmasi lebih lanjut dari Mas Dody mengenai merintis Usaha Ternak Bebek Petelur ini. Atas informasi dan kerja samanya, saya sampaikan terima kasih. Mohon di balas ke E-mail saya di: joepoltek_me@yahoo.co.id

    Hormat saya,

    Yogi.

    MARGIE says:

    yth Pak Dody

    pak kalau boleh tanya gimana dan dimana memasarkan meri, sekarang harga jualnya berapa misalkan akau membuat penetas telur tapi kesulitan jualnya apa Pak Dody sanggup beli meri kira kira per ekornya berapa dan telur untuk ditetaskan juga harganya berap dari margie Sidoarjo
    atau margie@peter.petra.ac.id

    Momo says:

    Salam Kenal mas dody,
    perkenalkan nama sy momo lokasi di medan ( Sumatera Utara ), kl sy pesan ke mas dodi DOD itik mojosari 300 ekor betina kira2x biaya berapa keseluruhannya ? dan bagaimana caranya untuk sy ordernya mas?....mohon penjelasan dari mas dody ke alamat email: glanter.moe@gmail.com. terima kasih

    Anonim says:

    salam kenal mas.........
    sy edi dari sumedang .....
    saya sangat tertatik untuk ternak bebek........tapi saya ada beberapa hal yang belum saya bisa atasi..
    1. segi pemasaran
    2. harga bebek siap telur dan harga dod tolong minta info
    3. klu ngambil dod atau bebek siap telur apakah bisa dari mas dody....sy berada di daerah sumedang jawa barat. email saya
    ( edisofyan_jas45@yahoo.co.id )

    salam edi
    081220587112

    mawan says:

    pak dodi saya wawan dari ponorogo,saya mencoba ternak bebek potong tp saya kesulitan dalam hal pemasaran,dan gak ngerti harga jualnya,tolong gimana solusinya?

    Anonim says:

    pak dodi saya wawan dari ponorogo.saya beternak bebek pedaging tapi saya kesulitan dalam hal pemasaran,gimana tolong di beri solusinya ya?

    Anonim says:

    bos,ongkos kirim ke jogja berapa ya.?
    adi 085643629697

    Maulana says:

    Salam kenal yach Mas Dody...
    Saya Agus dari bekasi mau minta tolong informasinya nich mas :
    1. Harga itik petelur mojosari dah siap bertelur harga perekornya berapa?
    2. Kalau misalkan di antar ke tempat saya minimal berapa ekor?
    3. Minta nomor HP nya mas Dody?

    Tolong di balas ke e-mail saya mas.. maulana_170884@yahoo.co.id

    Makasih yach mas...

    Unknown says:

    Salam kenal mas Dody
    Saya Shelly, mau tanya lokasi nya di Jakarta di mana ya?
    Boleh tahu no hp & alamat email mas Dody apa?
    tolong di balas ke email saya shellyfebrina@yahoo.com

    Terima kasih mas Dody

    Panji DW says:

    salam kenal mas dody...
    saya panji, saya mau memulai usaha ternak itik...
    saya mau pesan 500 ekor.berapa betina dan jantan untuk ukuran itu?
    dan bagaimana cara pemesanannya?
    mohon bantuan penjelasan.klo ada panduan dalam menjalankan ternak itik yang lengkap bagaimana saya bisa mendapatkannya terimakasih

    @all : apabila pengen order dan melakukan negosiasi masalah harga bisa via call. No hp bisa di lihat di kontak kami. tkyu//


    @panji :
    untuk mas panji.. silahkan di musyawarahkan via call pak, biar lebih leluasa ngobrolnya... panduannya nanti kita pandu pelan-pelan melalui blog ini dan web saya. di www.peternakandody.com, serta hubungi via sms di no hp diatas :)

    Anonim says:

    berapa harga bebek petelur yang siap panen per ekornya? dan jika membeli 100 ekor kira2 berapa? mohon balasannya ke email saya andriyanrangga@yahoo.co.id

    Anonim says:

    Pak Dody, saya Dicky dari Wates, Mojokerto
    Saya ingin berternak Bebek di pekarangan Rumah , bagaimana cara pengaturannya dan sebaiknya bentuk kandang Bebek bagaimana?
    dan mengenai pakan yang baik dan mudah dalam pembelian itu bagaimana?
    Terima Kasih
    alamat e - mail saya: aku_tupai_si_pelaut@yahoo.co.id

    Assalaamualaikum mas Dody,sy mau tanya nich,berapa harg bibit itik yang sia bertelor ?

    Anonim says:

    aslkum
    saya maw tanya,
    berpa harga bebek yang siap bertelur /ekornya?

    Anonim says:

    Halo mas Dody , salam kenal
    Saya seorang Ibu Rumah Tangga dan saya berminat usaha bebek petelur, tetapi saya buta pengetahuan tentang ternak bebek.bisakan mas dody membantu saya memberikan informasi yang sejelas-jelasnya? dan berapakah harga bebek siap bertelur/ekornya?
    saya ucapkan terima kasih sebelumnya, saya tunggu jawabannya, ini alamat e-mail saya :: sandrayuliauno@yahoo.co.id

    Anonim says:

    Assalaamualaikum mas Dody, saya maw tanya,
    berpa harga bebek yang siap bertelur + ongkir utk 200 ekor ke purworejo klo bisa secepatnya diblz pak
    terima kasih.

    thomson says:

    dimana saya bisa mendapatkan bibit jenis itik mojosari ini yang dapat dipercaya mutu dan kwalitasnya, atas bantuannya saya ucapkan banyak terima kasih.

    salam saya
    thomson tarigan
    email: gustav.pardesy@gmail.com

    thomson says:

    hai
    bapak/ibu yang terhormat, kenalkan saya thomson tarigan aku mohon informasinya: dimana aku bisa dapatkan bibit itik/bebek mojosari untuk wilayah DKI, kalau ada informasinya kirim ke email aku; gustav.pardesy@gmail.com , atas kerelaannya saya ucapkan terima kasih banyak.
    salam dari saya
    thomson tarigan

    TEGUH says:

    salam kenal mas
    saya mau tanya, bisa gak bibit itik mojosari di kirim ke medan?

    Maria Ulfa Wardhani says:

    Salam kenal mas dody. Saya juga sebenarnya tertarik untuk memelihara itik petelur. itung-itung buat tambahan belanja dan uang saku anak2. Namun saya tidak tahu mengenai hal tersebut. Oleh sebab itu saya mohon kiranya pak dody berkenan berbagi ilmu kepada saya. Terima kasih.
    Ini alamat email saya pak wardhani10@yahoo.co.id

    Zozo says:

    CEK AJA LANGSUNG DI TOKOBAGUS.COM

    http://peluang-usaha.tokobagus.com/keuangan/itik-mojosari-peluang-usaha-alternatif-menengah-ke-bawah-3551705.html?ph=ITIK&imgView=all&loc=4&b=1&pos=0

    Anonim says:

    salam sejahtera, saya mohon penjelasan , kenapa itik yang saya ternakan masih belum bertelur, usia sudah mencapai 1 tahun,?
    kalau saya mau pesan bibit itik kemana? bisa saya minta no hp yang bisa dihubungi.

    yosua dari Batam.

    eco sukamdani says:

    selamat mas,, saya mau tanya,, saya mau mulai usaha peternakan itik petelur untuk daerah sumatera barat dengan keadaan cuaca yg panas, kalau saya mau pesan untuk permulaan mana bagus saya pesan anak itik atau itik yg gadis mohon masukannya mas

Posting Komentar

Silahkan Tinggalkan saran Dan pesan Anda " TIDAK BOLEH MENGANDUNG SARA dsb". Terimakasih.